Penyejuk Iman

Oleh: Abu Zahra





Sunday, August 06, 2006

sakit itu rizki

Betapa tidak?!
Dalam kehidupan sehari-hari terkadang kita sebagai manusia biasa telah melakukan kesalahan baik itu sengaja ataupun tidak disengaja. Beberapa kesalahan mungkin adalah perbuatan yang sangat merugikan orang lain, terlebih merugikan diri sendiri jika hal tersebut melanggar norma atau kaidah dalam tuntunan beragama, yaitu kaitannya kepada "Sang" Pencipta Allah SWT.
Maka apabila demikian adanya ringkas kata itu adalah perbuatan dosa. Dosa besar dan dosa kecil tentulah akan mendapatkan balasan yang setimpal, baik di dunia ataupun kelak di akhirat.

Balasan dari perbuatan dosa yang diberikan Allah SWT di dunia berupa azab yang di alami seseorang semasa hidupnya, misalnya sakit yang diderita tidak kunjung sembuh bahkan membawa seseorang meninggalkan dunia ini untuk selamanya "meninggal dunia".

Sumber Utama:
-Tuhfatul Maridh, Abdullah bin Ali Al-Ju'aitsin, Edisi Indonesia: Hiburan bagi Orang yang Sakit, Penerjemah: Kathur Suhardi. Penerbit: Putaka Al-Kautsar, Jakarta.
Sumber Pendukung:



0 Comments:

Post a Comment

<< Home